Selasa, 02 Desember 2014

Menikmati Warung Leko Spesialis Iga Penyet



     Setiap hari kita selalu dipusingkan dengan pertanyaan yang sama,yaitu mau makan apa? Saya sarankan coba makan di Warung Leko. Spesialis iga penyet,terletak di Ruko Surya Inti B-2 Jalan H.R. Muhammad (Depan Patung Kuda).
     Apa yang istimewa? Yang istimewa tentu iga penyetnya. Jika anda berkunjung kesana pada jam makan akan selalu padat dengan pengunjung. Baik siang ataupun malam hari.
     Saya berkesempatan untuk take away. Untuk harga saya katakan cukup terjangkau. Harganya untuk satu porsi iga penyet 29.000 rupiah untuk 3 potong iga Ada banyak varian olahan untuk iga,bisa juga untuk memesan sop iga. Jika anda tidak menyukai iga,anda bisa mencoba menu lain seperti otot atau buntut penyet.
     Tidak banyak kata yang bisa saya sampaikan selain rasa yang nikmat,yang terpenting dalam penyetan adalah sambal penyetnya. Rasanya mantap. Sayang saya tidak dine in. Saya sempat mengalami kekecewaan dalam membeli karena pernah sekali waktu saya DIWAJIBKAN membeli nasi ketika take away. Untuk apa saya membeli nasi? Toh di rumah saya juga ada nasi. Semenjak itu saya tidak berkunjung ke Leko. Kejadian itu sudah hampir 2 tahun lalu.
     Karena sedang ingin makan iga,akhirnya saya berkunjung kembali dan kewajiban untuk membeli nasi sudah ditiadakan. Mungkin karena kompetisi yang ketat maka kewajiban tersebut ditiadakan? Entahlah yang penting rasa iga penyetnya tetap nendang di mulut saya.

Lalapan seperti kubis,timun,daun kemangi
Iga Penyet 3 potong ditaburi dengan bawang goreng

Tidak ada komentar:

Posting Komentar