Senin, 20 Oktober 2014

De Boliva Surabaya

     Hari ini saya mengunjungi De Boliva yang terletak di jalan Raya Gubeng no 66 untuk bertemu dengan teman lama. Tak sempat mengabadikannya melalui foto karena sibuk bercakap-cakap.
     Lokasinya cocok  dipakai untuk bersantai,nyaman berlama-lama bersama sahabat untuk bercengkrama. Aneka makanan western mulai dari salad hingga pasta tersedia di sini. Jika hanya ingin sekedar bersantai yang paling pas tentu menyantap ice cream di siang hari dimana matahari sedang terik-teriknya.
Ice Creamnya memiliki beberapa varian rasa seperti

  • Coklat
  • Vanila / vanila raisin / vanila cookies
  • green tea / teh hijau
  • srawberry /strawberry raisin
  • mocca /mocca raisin
  • taro / ubi ungu
  • tiramisu


     Bagi pengemar waffle cobalah waffle and ice cream seharga 30.000 rupiah.
Jika ingin menikmati 2 scoop ice cream dengan wafer dan coklat beku cobalah Corfino seharga 29.000 rupiah. Untuk regular ice cream seharga 15.000 rupiah,sedangkan untuk porsi double seharga 24.000 rupiah.

      Jam Operasionalnya mulai  dari jam 11 siang hingga pukul 11 malam. Jadi tunggu apalagi? Lokasinya selain di Gubeng kertajaya ada pula di apartemen Water Palace, Surabaya Town Square,Plaza Marina dan City of Tomorrow.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar