Sabtu, 15 Februari 2014

Review Film : Switch / Tian ji: Fu chun shan ju tu (2013)


     Penggemar Andy Lau ? Maka mungkin anda akan menikmati film ini. Penelusuran saya melalui situs IMDB akan film ini hanya diberi skor 2/10. Membuat saya terkejut. Tetapi karena rasa penasaran saya tetap menonton film yang berdurasi 120 menit ini.
     Dikisahkan Xiao Jinhan (Andy Lau) adalah seorang agen dari China yang harus berhadapan dengan Yakuza Jepang Yamamoto (Dawei Tong) dan Pedagang asal Inggris untuk menyelamatkan perkamen bersejarah asal China.
     Bahasa Inggris bercampur dengan bahasa Mandarin yang sekedar tempelan,cerita yang lompat-lompat sukar untuk diikuti dan pergantian scene yang tidak mulus membuat tidak nyaman untuk dinikmati,terasa hambar,tanpa emosi. Seperti kisah Jinhan dengan Lin Yuyan(Jingchu Zhang) beserta sang anak hanya sebagai pemanis cerita,tidak tereksplorasi dengan dalam.Cerita Yamamoto dengan Lisa(Chiling Lin) pun terasa ganjil bagi saya yang menyaksikannya.
     Yang hanya bisa diapresiasi hanyalah Ketika kisah ini berpindah ke Atlantis hotel Dubai. Background yang memang pada dasarnya sudah mewah. Yang membuat saya bertahan untuk menonton hingga tuntas adalah untuk menikmati kemolekan dan paras dari Chiling Lin dan  Jingchu Zhang.
     Akhir kata,jika anda memiliki waktu dan uang berlebih baru tontonlah film ini. Skor 2/10 memang sangat pantas disematkan untuk film ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar